Event Sail Sabang 2017, Sabang Sebagai Destinasi Wisata Internasional

Sail Sabang 2017
Sail Sabang 2017
Sail Sabang 2017 Merupakan suatu acara ataupun Event tahunan dari Sail Indonesia yang ke-9. Kegiatan Sail Indonesia Ini pertama kali diluncurkan pada tahun 2009, tepatnya di Bunaken Manado. Tahun ini manteri wisata Indonesia menunjukkan sabang sebagai tuan rumah pada kegiatan Sail Indonesia ini. Pada event sail Indonesia ini, menteri pariwisata indonesia mengangkat tema sail sabang 2017 dengan "Sabang Sebagai Pelabuhan Hub Wisata Bahari Internasional", yang bertujuan untuk mengenalkan sabang sebagai destinasi wisata dunia.

Sebelumnya, kegiatan Sail Indonesia ini juga pernah diselenggarankan dibeberapa wilayah indonesia lainnya, diantaranya adalah di Komodo, NTT, Raja Ampat, dan beberapa tempat lainnya. Namun, pada tahun ini kegiatan Sail Sabang lebih difokuskan untuk pariwisata dan bisa  menarik perhatian para wisata asing maupun wisatawan dalam negeri untuk menjadikan sabang sebagai salah satu destinasi wisata terbaik.

Pada acara Sail Sabang ini, semua para wisatawan akan dibuat terposona dengan berbagai event yang telah disiapkan. Tentunya, hal ini mungkin belum pernah anda lihat waktu anda berkunjung ke pulau sabang sebelumnya. Selain bisa mengikuti berbagai event yang telah disiapkan oleh menteri pariwisata, tentunya anda juga bisa melihat keindahan pulau sabang dengan berbagai daerah yang menjadi destinasi wisata sabang paling populer di pulau Weh tersebut.

#Sail Sabang 2017, Sabang Sebagai Pelabungan Hub Wisata Bahari Internasional


Nah, untuk membuat acara sail sabang dapat berjalan dengan lancar, Pemerintah Daerah Aceh juga telah melakukan berbagai persiapan, termasuk juga telah membangun beberapa hotel baru yang berkolaborasi dengan Inna Group. Selain itu, pemerintah daerah aceh juga sudah membenahi berbagai tujuan wisata dan mempromosikan Sail Sabang ke berbagai media.

Bagi anda yang ingin mengikuti acara Sail Sabang ini yang berada diluar daerah aceh, anda bisa melakukan perjalan dengan transportasi umum seperti, penerbangan, kapal, maupun dengan bus. Bagi anda yang melakukan perjalanan melalui penerbangan, anda juga bisa langsung mengambil rute ke Bandara Sultan Iskandar Mudah Banda Aceh, ataupun anda juga bisa melalui rute Bandara Kuala Namu Medan, dan melanjuti perjalan ke Banda Aceh dengan bus.

Biaya transportasi bila dari Jakarta Pusat ke Banda Aceh juga tidak terlalu mahal, biasanya harga tiket normal dari jakarta ke banda aceh berkisar antara Rp.600.000. Namun, jika anda mengambil perjalan dari Kuala Namu Medan ke Banda Aceh, harga tiket pesawat normal biasanya sebesar Rp.300.000.

Bagi anda yang sudah berada dikawasan Banda Aceh, anda juga bisa langsung melakukan penyebrangan ke pulau sabang dengan jadwal berikut ini. 

Sail Sabang 2017
Rute Banda Aceh - Sabang
Sabang sebagai Pelabuhan Hub Wisata Bahari Internasional
Rute Sabang - Banda Aceh
Namun, bagi anda yang ingin berpatisipasi pada acara Sail Sabang 2017 ini, jadwal yang ditentukan oleh menteri Pariwisata dan Pemerintah Daerah Aceh adalah pada tanggal 28 November sampai dengan tanggal 5 Desember 2017.

#Lokasi Penyelenggaraan Sail Sabang 2017


Pada acara sail sabang tahun 2017 ini, ada beberapa lokasi yang menjadi tempat penyelenggaraan berbagai event sail sabang tersebut. Diantaranya adalah :

  • Sabang Fair
  • Pulau Klah
  • Gapang Risort
  • Tugu Kilometer Nol ( KM 0 Indonesia )

Pada beberapa lokasi tersebut nantinya ada berbagai event yang telah disiapkan oleh panitia penyelenggara acara sail sabang. Pastinya akan membuat mata anda melotot dengan berbagai keindahan laut dan tempat tersebut.

#Kegiatan di Sail Sabang 2017


Penasaran apa saja kegiatan yang akan ditampilkan pada sail sabang ini, tenag saja. Pastinya ada banyak kegiatan atraksi yang akan ditampilkan dan bisa membuat kita memukau saat melihatnya. Kegiatan yang akan berlangsung di acara sail sabang diantaranya adalah : International Yacht Rally, Kehadiran Islamic Cruise yang akan membawa 2000 wisatawan muslim, kehadiran KRI Bima Suci, KRI Dewa Ruci, dan masih banyak lagi lainnya.

Selain yang telah disebutkan diatas, ada juga beberapa kegiatan ataupun atraksi yang akan ditampilkan pada sail sabang, diantaranya adalah menampilkan tarian massal, Sabang Wonderful Expo, Aceh Fun Drive, Sabang Underwater Contest, Festival Kopi, Kuliner dan masih banyak lainnya yang akan membuat semua wisatawan kagum.

Namun, yang paling menarik perhatian lainnya adalah dengan adanya atraksi Eksebisi Paramotor, Para Kapan, Aerobatik Show serta City Tour Sabang dan Banda Aceh. 

Bagaimana sangat menarik bukan ?
Sebenarnya, masih banyak kegiatan yang akan dilangsungkan pada acara tersebut, namun tidak mungkin kita sebutkan satu persatu. Lebih tepatnya, hadirilah acara Sail Sabang dan lihat sendiri meriahnya acara tersebut.

#Sekilas Tentang Sabang, Nanggroe Aceh Darussalam, Indonesia


Berbicara tentang kepulauan sabang, siapa sih yang tidak kenal dengan kepulauan tersebut. Bahkan sabang juga dimasukkan sebagai lagu Nasional Indonesia, yaitu " Sabang Sampai Merauke ". Masih ingat dengan lagu wajib tersebut ? Ya, pasti kita ingat, karena lagu tersebut sudah diajarkan kepada kita saat menduduki Sekolah Dasar.

Sabang merupakan sebuah pulau yang ada di Indonesia, tepatnya adalah di ujung pulau Sumatra yang berada di Propinsi Nanggroe Aceh Darussalam. Sabang menjadi titik 0 kilometer diujung barat Republik Indonesia. Kepulan sabang membentang lebih dari 5.000 KM dengan jarak sebanding dengan Swedia ke Vladivostok.

Sabang juga dikenal dengan sebutan Pulau Weh. Ada banyak sejarah tentang asal usul nama sabang dan sebutan pulau weh ini. Seperti kata sabang yang berasal " Saban " yang artinya kalau kita terjemahkan dalam bahasa Indonesia adalah sama. Kata tersebut berasal dari karakter orang sabang yang memiliki keramahan terhadap para tamu.

Selain itu, menurut para ahli sejarah Sabang berasal dari bahasa Arab yaitu " Shabag " yang artinya adalah Gunung Meletus. Sedangkan asal usul munculnya sebutan Pulau Weh tersebut berasal dari bahasa aceh yaitu " Weh " kalau diterjemahkan dalam bahasa indonesia adalah pisah. Pisah berarti pulau sabang tersebut berpisang dengan pulau Sumatra namun menjadi wilayah daerah Istimewa Aceh.

Menurut beberapa sumber, pulau sabang tersebut dulunya menyatu dengan pulau sumatra, namun akibat gunung meletus sabang terpisah dari pulau sumatra dan menjadi kepulauan sabang ataupun pulau weh. 

Hail yang sangat patut dibanggakan dari pulau sabang tersebut adalah keindahan alamnya beserta panta dan pemandangan bawah laut yang begitu memukau. Dengan air laut yang sangat jernih, semua para penyelam dikawasan pantai sabang dapat melihat langsung keindahan bawah laut pulau sabang yang dipenuhi dengan berbagai spesies laut dan karang laut yang begitu indah.

#Destinasi Wisata Sabang Yang Patut Anda Kunjungi


Nah, bagi anda yang ingin berwisata ataupun liburan ke pulau sabang, anda 5 destinasi wisata yang saya rekomendasi untuk anda kunjungi karena keindahannya yang begitu memukau. Berikut adalah 5 tempat wisata pulau sabang yang patut anda kunjungi.

1. Pantai Iboih


Pantai Iboih Sabang
Pantai iBoih
Pantai Iboih merupakan salah satu destinasi wisata paling populer di sabang. Banyak wisatawan asing maupun wisatawan dalam negeri yang mengunjungi tempat ini. Pantai iboih terletak di kelurahan iboih, kecamatan sukakarya, sabang. Pantai iboih ini memiliki hamparan pasir putih dengan pemandangan air laut yang begitu jernih dengan warna kebiruan nya. Ditempat ini anda bisa puas untuk bermain ataupun berkeliling dengan menyewa perahu mesin. Kalau anda ingin menginap dikawasan ini, anda juga bisa menginap di penginapan setempat yang dikelola masyarakat disana.

2. Pulau Rubiah


Sail Sabang
Pulau Rubiah
Pulau Rubiah yang tidak jauh dari kota sabang ini juga menjadi salah satu target wisata para wisatawan asing maupun dalam negeri. Dengan keindahan bawah lautnya serta air yang begitu jernih, pulau rubiah ini menjadi daya tarik tersendiri untuk para wisatawan yang ingin berliburan ke sabang. Selain bisa menikmati pemandangan yang begitu indah, dipulau rubiah ini anda juga bisa bermain Diving dan Snorkeling. Hewan laut yang begitu cantik juga bisa mudah anda dapatkan di pulau rubiah ini, pastinya ini sangat menarik bagi anda yang suka mengelam untuk melihat keindahan bawah laut.

3. Pantai Anoi Itam


Sabang sebagai Pelabuhan Hub Wisata Bahari Internasional
Pantai Anoi Itam
Sesuai dengan namanya, Pantai Anoi Itam ini memiliki pasir yang berwarna hitam. Pasir tersebut kemungkinan berasal dari gunung berapi yang masih aktif dipulau sabang. Anoi dalam bahasa Indonesia berarti Pasir, dan Itam berarti Hitam. Jadi tentunya pantai anoi itam ini akan menjadi pemandangan yang berbeda dengan pantai lainnya. Namun, keindahan yang ada pada pantai ini tidak usah diragukan lagi karena banyak para wisatawan yang mempunyai tujuan salah satu wisata pulau sabang ketempat ini.

4. Pantai Ujoeng Kareung


Sail Sabang 2017
Pantai Ujoeng Kareung
Kareung berarti Karang, jadi pantai ujoeng kareung ini adalah pantai yang memiliki karang disekitar pantai tersebut. Pantai ujoeng kareung ini masih belum banyak diketahui banyak wisatawan, namun keindahan pantai ini juga tidak kalah dengan pantai lainnya. Anda bisa melihat pemandangan laut yang begitu indah yang dikelilingi karang yang begitu tersusun cantik dipinggir pantainya. Namun, jika anda ingin mandi dipantai ini sebaiknya berhati-hati, karena pantai ini memiliki ombak yang cukup besar . Kawasan pantai ujoeng kareung ini berada di desa Ie Meulee, Sabang.

5. Kilometer 0 Indonesia


Sail Sabang
Tugu Kilometer 0 Indonesia
Belum sampai kesabanag kalau anda belum berfoto di tugu ini. Banyak para wisatawan yang berkunjung kepulau sabang menyempatkan waktunya untuk berfoto-foto di kilometer 0 indonesia ini sebagai bukti bahwa mereka pernah kesabang. Begitu juga di ibaratkan kalau kita kejakarta, kalau belum selfi di Monal berarti kita belum sampai ke jakarta. Tugu KM 0 Indonesia ini berada diarea hutam, tepatnya di Desa Iboih, Kecamatan Sukarela, Sabang. Tugu ini adalah simbol dan penanda daerah paling ujung di Indonesia.

Sebenarnya masih banyak lagi tempat wisata yang patut kita kunjungi saat berkunjung ke pulau sabang, seperti : Air Terjun Pria Laot, Pantai Sumur Tiga, Danau Aneuk Laot dan sebagainya. Silahkan anda explore sendri keindahan pulau sabang agar bisa menjadi salah satu moment terbaik wisata anda.

Nah, bagaimana sangat menarik bukan untuk menjadikan sabang sebagai salah satu destinasi internasional.

#Daftar Penginapan di Sabang


Bagi anda yang ingin segera berkunjung ke sabang, anda juga tidak perlu khawatir dengan tempat nginap, karena banyak penginapan yang tersedia untuk anda dan keluarga anda. Berikut adala daftar penginapan yang bisa anda temui di sabang.

  1. Casanemo – Jalan K.H. Agus Salim, Kel. Ie Maulee, Kec. Sukajaya, Sabang, Aceh. Tel : 081362999942. casanemo@yahoo.com – www.casanemo.com
  2. Gapang Beach Resort – Jl. Pantai Gapang, Kelurahan Iboih, Sabang, Indonesia. gapangbeach.resort@gmail.com – Tel: 08 52 75 75 66 62 or 08 21 62 36 23 76 resortgapang.wordpress.com
  3. Fina Bungalow – JL. KILOMETER 0 ,TEUPIN LAYEE, IBOIH SABANG PULAU WEH, TELP (06523324566) HANDPHONE (085262111366) E-MAIL :finabungalow@gmail.com
  4. Nagoya Inn Sabang – Jalan Cut Meutia No.34, Kota Atas, Kuta Ateueh, Sukakarya, Kuta Ateueh, Sukakarya, Kota Sabang, Aceh – Telepon: +62 652 22311
  5. The Pade Dive Resort – Alamat: JL. Balik Gunung, Gampong Iboih, Suka Karya, Weh Island, Sabang, 23518, Indonesia – Telepon: +62 652 3324500
  6. Freddy Rousseau – Jl. K. Agus Salim, Ds Ie Meulee (Sumur Tiga) – 0813 6025 5001 – www.santai-sabang.com – sanitaisumurtiga@yahoo.com.au
  7. Pulau Weh Dive Resort – Jalan KM 0 Sabang- Tel  +62 652 332 4919 – Email : admin@wehresort.com – Website : www.pulauwehresort.com
  8. Iboh Inn – Alamat: Jl. Pantai Iboih, Iboih, Sukakarya, Kota Sabang, Aceh 24411, Indonesia – Telepon: +62 811-841-570 – www.iboihinn.com
  9. Hotel Sabang Hill – Jln. Iskandar Muda Sabang hiLL Kebun Merica Kota Sabang Phone : (0652) 21999 Faxmilie : (0652) 22666 Website : www.sabanghill-aceh.com Email : Sabanghillaceh@yahoo.com
  10. UK CC – Ujung Karang Sabang – Mobile: +62 81375908756 – email: ukcc.sabang@gmail.com – www.ukccsabang.com
  11. Penginapan perdana – Jl. K. Agus Salim, Ds Ie Meulee (Sumur Tiga) – Tel: 0852 6207 1939
  12. Hotel Kartika – Jl. Teuku Umar No. 17-19 Sabang- P. Weh – Tel: (0652) 22168
  13. Panorama Seulako – Jln. Km Nol, Pulau Weh – Aceh – 0823 6921 6501
  14. Bunda Bungalow – Jln. Km Nol Tepin Layeu- Iboh Tel: 0852 7748 7545
Itulah beberapa daftar yang tersedia dipulau sabang. Penginapan tersebut juga tersedia dibeberapa wilayah yang dengan mudah anda temui dimana saja tujuan wisata anda di kota sabang tersebut. Untuk layanan yang ditawarkan dari penginapan tersebut juga sangat bagus dan pastinya bisa membuat anda keluarga nyaman menikmati liburan anda di pulau sabang.

#Oleh-Oleh dan Suvenir Kotas Sabang


Oleh oleh khas Sabang
Oleh-oleh dan Suvenir Sabang
Nah, selain bisa berliburan dan bisa menikmati pemandangan pulau sabang yang begitu indah, anda juga bisa membanwa pula berbagai oleh-oleh dan suvernis khas sabang untuk keluarga anda. Ada banyak sekali makanan khas sabang yang bisa anda bawa pulang, selain makanan, suvernir khas kerajinan masyarakat sabang juga bisa menjadi salah-satu hadiah liburan anda untuk dibawah pulang dan dikasih kepada keluarga anda.

Sangat lengkap bukan ?
Jangan lupa untuk meramaikan acara Sail Sabang 2017 pada tanggal 28  November s/d 05 Desember 2017 ini. Ada banyak sekali kegiatan yang ditampilkan pada kegiatan tahunan Sail Indonesia ini agar bisa membuat sabang sebagai pelabuhan hub wisata bahari internasional dan mengenalkan sabang keseluruh dunia.

Untuk Informasi lebih lanjut silahkan lihat di Web Resmi Sail Sabang 2017
Credit 1 : Google Source
Credit 2 : Website Sail Sabang

#SailSabang2017 #PesonaSailSabang2017

Comments

Popular posts from this blog

16 Model Gelang Emas Lagi Trend 2018

Inilah Bisnis Yang Bisa dilakukan Oleh Siapapun dan Dimanapun

Model Perhiasan Cincin Emas Putih Terbaru